Ada Suara Gesekan, Ternyata Anak Ular Kobra Sembunyi di Kresek hingga Disemprot Hand Sanitizer

Awalnya tedengar suara gesekan, ternyata ada yang bersembunyi di kantong kresek. Peristiwa itu terjadi di rumah warga di Blulukan Regency 2, Kecamatan Colomadu, Kabupaten Karanganyar, Minggu (3/1/2021). Anakan ular kobra itu sempat keluar dari persembunyiannya.

Pemilik rumah, Nina Asterina (29) mengungkapkan ular tersebut ditemukannya karena curiga mendengar suara gesekan. "Tadi dengan suara gesekan. Tubuh anakan ular itu terkena kresek sampah jadi terdengar bunyi," ungkap Nina. Tak mau mengambil risiko, Nina langsung menelpon petugas keamanan perumahan untuk mengecek.

Petugas keamanan mengecek dan menemukan anakan ular kobra sekira pukul 08.00 WIB. Namun, anakan itu tidak mau keluar. Anakan ular kobra sempat bersembunyi dekat pompa air dan pot tenaman yang berada di dapur rumah. Nina kemudian memancing anakan ular kobra itu dengan menyemprot hand sanitizer di sekitaran lokasi penemuan.

"Ular sempat kepancing keluar namun sembunyi lagi," tutur Nina. Nina lantas menelpon relawan Exalos Indonesia untuk bantu mengevakuasi sekira pukul 09.30 WIB. Mereka merespon pukul 10.00 WIB dan langsung menuju Blulukan Regency 2.

Para relawan, berhasil mengevakuasi seekor anakan ular kobra. Ular itu kemudian dimasukkan ke dalam botol kecil yang tutupnya dibuat berlubang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *